Megamanado.com, Manado—Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan (PIPAS) ke – 20, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Rutan Manado Ny Nonjte Widodo Walewangko, bersama Ibu-Ibu DWP Rutan Manado mengikuti kegiatan jalan sehat bersama jajaran PIPAS Kanwil Kemenkumham Sulut, akhir pekan lalu.
Start jalan sehat tersebut dimulai dari Lapangan Hijau Kantor Wilayah Kemenkumham Sulut dengan mengambil rute seputaran Kota Manado. Pejabat Tinggi Pratama Kanwil Kemenkumham Sulut, turut hadir mendampingi rombongan diantaranya Kepada Divisi Administrasi John Batara Manikallo dan Kepala Divisi Pemasyarakatan Aris Munandar.
Hajatan jalan sehat ini merupakan salah satu dari serangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT PIPAS ke-20. Dengan dilaksanakannya kegiatan jalan sehat ini, diharapkan dapat meningkatkan kesehatan, mempererat rasa kebersamaan dan kekeluargaan.
Sebelumnya, Ny Nontje Widodo Walewangko bersama Ibu-Ibu DPW Rutan Manado turut ambil bagian dalam kegiatan Tabur Bunga yang dipusatkan di Taman Makam Pahlawan Kairagi Manado.
(Ipang)