Gelar Kerja Bakti, Perumda Air Minum Duasudara Perbaiki Jalan Rusak di Kumersot

Kegiatan kerja bakti Perumda Air Minum Duasudara di Kelurahan Kumersot.(ist)

Bitung, megamanado- Jajaran Perumda Air Minum Duasudara mengadakan kerja bakti di Kelurahan Kumersot, Kecamatan Ranowulu. Kegiatan ini dilaksanakan untuk memperbaiki jalan yang rusak di kelurahan tersebut.

Read More

 

Kerja bakti berlangsung tadi pagi dan turut diikuti sejumlah masyarakat. Lokasi pelaksanaan di jalan menanjak dekat Pekuburan Umum Kelurahan Kumersot. Jajaran Perumda Air Minum Duasudara dipimpin oleh Manajer Teknik Joutje Sumampouw.

 

“(Kerja bakti) ini atas instruksi Pak Direktur. Kami diminta melaksanankan kerja bakti untuk membantu masyarakat,” ujar Joutje di sela-sela kerja bakti.

 

Perumda Air Minum Duasudara memang perlu turun tangan. Pasalnya kata Joutje, kalau dibiarkan kerusakan jalan yang terjadi bisa berdampak pada jaringan pipa milik perusahaan.

 

“Kalau dibiarkan rusak lama-lama tambah rusak karena kendaraan lalu-lalang. Itu bisa menyebabkan jaringan pipa kita terganggu dan berdampak pada pelayanan air ke masyarakat. Karena itulah kita perlu turun tangan kerja bakti,” paparnya.

 

Terpisah, Direktur Perumda Air Minum Duasudara, Alfred Salindeho, mengonfirmasi pelaksanaan kerja bakti di Kumersot. Ia mengakui kegiatan dimaksud memang perlu dilakukan jajarannya.

 

“Iya betul, dan ini bukan baru pertama kali. Sebelumnya kami juga sudah beberapa kali melaksanakan kerja bakti terkait kondisi yang sama. Ini kami lakukan tanpa tujuan tertentu, melainkan untuk kepentingan umum,” tukasnya.(bds)

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari MEGA MANADO di GOOGLE NEWS

Related posts