Bupati Joune Ganda Didampingi Ketua TP-PKK Rizya Ganda Davega Menghadiri Workshop Pencegahan dan Percepatan Penurunan Stunting

Minut, megamanado-Bupati Minahasa Utara Joune J.E. Ganda,S.E,.M.A.P., M.M.,M.Si, Senin (16/10/2023), menghadiri dan membuka kegiatan workshop tim pendamping keluarga(TPK)dalam Pencegahan dan Percepatan Penurunan Stunting di Kabupaten Minahsa Utara.

Turut hadir Sekretaris Daerah Ir. Novly G. Wowiling, M.Si, Kepala Perwakilan BKKBN Prov.Sulut Ir. Diano Tino Tandayu,M.Eng bersama jajaran, Ketua TP-PKK Rizya Ganda Davega yang juga sebagai bunda tim pendamping keluarga, para asisten,staf bupati dan kepala perangkat daerah,para penyuluh KB Se-Kabupaten Minahasa Utara,Tim pendamping keluarga dan hadirin yang hadir.

Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada BKKBN Provinsi Sulawesi Utara dan Tim Pendamping Keluarga Kabupaten Minahasa Utara, serta jajaran Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara, yang tetap bekerja, berkarya dan mengabdi untuk Minahasa Utara Hebat, menuju bebas Stunting.

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MEGA MANADO di GOOGLE NEWS

Related posts