Wali Kota Andrei Angouw Kembali Tinjau Lokasi Kebakaran di TPA Sumompo

Manado, megamanado-Kebakaran yang terjadi di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sumompo sejak Minggu (1/10/2023) membuat pemerintah Kota Manado langsung bertindak dengan sangat cepat, untuk menangani kebakaran tersebut.

Wali Kota Manado Andrei Angouw terlihat beberapa kali turun langsung melihat perkembangan penanganan pemadaman api.

Meskipun masih banyak agenda menerima tamu di Kantor walikota, namun Andrei Angouw, Selasa (3/10/2023) terpantau turun langsung ke TPA ditemani beberapa kepala SKPD.

Walikota nampak terlihat melakukan koordinasi bersama sejumlah kepala dinas dan pemerintah setempat untuk meminimalisir kebakaran tersebut meluas.

Ketika dimintai keterangan, Walikota Angouw menjelaskan kronologi pemicu terjadinya kebakaran.

“Pada Minggu sore terjadi kebakaran kecil sebenarnya. Dan kebetulan saat itu terjadi angin puting beliung di lokasi TPA yang mengakibatkan api menyebar cepat,” kata walikota.

Pemerintah Kota Manado segera menangani kebakaran TPA Sumompo. Sambil berkoordinasi dengan pemerintah Provinsi Sulawesi Utara dan beberapa kabupaten kota.

Pemerintah Kota Manado sudah berkoordinasi dengan pemerintah provinsi, juga dengan pemerintah Kota Bitung, Minahasa Utara, dan Tomohon yang sudah langsung memberikan armada damkar di sini, untuk menangani kebakaran TPA Sumompo ini” ungkapnya.

Kondisi TPA Sumompo yang hampir penuh dengan sampah tersebut menjadi salah satu kendala dalam memadamkan api yang sangat cepat menjalar.

“Ini memang diperparah secara umum dengan kondisi gas methan yang cukup tinggi. Tapi kami pemerintah kota Manado sementara menangani dan akan menangani permasalahan kebakaran yang ada di TPA Sumompo ini, ” kata walikota.

Pemerintah kota Manado menghimbau kepada masyarakat sekitar TPA agar jangan panik.

“Kami pemerintah Kota Manado berharap kepada masyarakat tetap tenang dan jangan panik. Pemerintah Kota Manado akan terus berupaya untuk mengendalikan dan menangani kebakaran yang ada di TPA Sumompo ini, ” tutupnya.

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MEGA MANADO di GOOGLE NEWS

Related posts