Hengky Honandar Ikut Lepas Ekspor Perdana 4,2 Ton Abon Ikan Tuna ke AS

Wakil Walikota Bitung Hengky Honandar bersama Kepala Dinas Koperasi dan UKM Pemprov Sulut, Ronald Sorongan, melepas ekspor perdana abon ikan tuna dari Pelabuhan Samudera Bitung ke AS.(ist)

 

Read More

Bitung, megamanado- Wakil Walikota Bitung Hengky Honandar turut melepas ekspor perdana produk abon ikan tuna dengan negara tujuan Amerika Serikat atau AS. Pelepasan berlangsung Sabtu (20/5/2023) di Pelabuhan Samudera Bitung.

 

Ekspor perdana ini berhasil mengirim 4,2 ton abon ikan tuna ke AS. Meski melalui perusahaan yang ada di Surabaya, Jawa Timur, namun hal itu menghadirkan kebanggaan tersendiri. Pasalnya, kegiatan ekspor ini difasilitasi oleh Pemprov Sulawesi Utara (Sulut) dan didukung Pemkot Bitung.

 

Pelepasan ekspor perdana dipimpin Ronald Sorongan selaku Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Pemprov Sulut, serta Wakil Walikota Bitung Hengky Honandar. Sejumlah pihak juga ikut hadir pada kesempatan itu, termasuk pimpinan perusahaan yang melakukan ekspor.

 

Hengky dalam keterangannya memberikan apresiasi terhadap kegiatan tersebut. Ia menilai ekspor perdana ini bisa menjadi pembuka jalan untuk kegiatan serupa di waktu yang akan datang.

 

“Ini kabar yang bagus. Sebab lewat kegiatan ekspor perdana ini kita sudah memiliki pasar di Amerika Serikat. Ini nantinya bisa dimanfaatkan untuk memperlebar pasar supaya semakin banyak produk kita yang dikirim ke sana,” ujarnya.

 

Hengky pun mendorong agar pelaku usaha yang lain, khususnya di Bitung, bisa mencontoh keberhasilan ini. Ia berharap mereka bisa membuka pasar yang lain sesuai produk yang dimiliki. Pemerintah sendiri kata dia, siap memfasilitasi upaya itu.

 

“Jadi manfaatkan pintu ekspor yang sudah mulai terbuka. Ini sudah pasti akan berdampak positif terhadap perekonomian kita, baik di level lokal maupun nasional,” pungkasnya.(bds)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MEGA MANADO di GOOGLE NEWS

Related posts