Bitung, megamanado- Pemkot Bitung telah menuntaskan pembangunan Bitung Creative Center (BCC) di kawasan Pusat Kota, Kecamatan Maesa. Berkaitan itu, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) melaksanakan audit terhadap pembangunan gedung tersebut.
Audit atau pemeriksaan BPK dilaksanakan Jumat (17/3/2023) hari ini. Pemeriksaan dilakukan secara menyeluruh pada semua bagian gedung.
“Ini pemeriksaan langsung ke lokasi proyek. Sebelumnya untuk dokumen sudah lebih dulu diperiksa,” ujar Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Pemkot Bitung, Rizal Sompotan, saat ditemui di kompleks BCC.
Pemeriksaan oleh BPK merupakan agenda rutin instansi itu. Pemeriksaan dilakukan dalam rangka penilaian terhadap laporan keuangan Pemkot Bitung tahun anggaran 2022.
Rizal yang mendampingi tim BPK mengapresiasi pemeriksaan dimaksud. Ia pun optimis hasil pemeriksaan sesuai dengan yang diharapkan.
“Yang jelas pengerjaannya dilakukan dengan sebaik mungkin. Mulai dari perencanaan hingga pelaksanaan semuanya berjalan dengan baik. Tapi soal hasil pemeriksaan biar BPK yang menyimpulkan,” tukasnya.
Terkait operasional BCC, Rizal menyebut dalam waktu dekat akan digulirkan. Gedung itu nantinya akan menjadi pusat kegiatan ekonomi kreatif di daerah ini.
“Tapi untuk pengelolaannya bukan wewenang kita, tugas kita hanya membangun saja. Yang pasti kehadiran gedung ini untuk mendukung perekonomian daerah maupun masyarakat,” katanya.
Pembangunan BCC dimulai sejak 2022 lalu. Kegiatan itu menggunakan anggaran yang bersumber dari Dana Pemulihan Ekonomi Nasional atau PEN. Total anggaran yang tersedot kurang lebih Rp 30 miliar.
Selain BCC, Pemkot Bitung juga sudah menyelesaikan pembangunan Pasar Cita yang baru. Pasar tersebut bersebelahan dengan Gedung BCC di kawasan Pusat Kota Bitung. Nah, pembangunan Pasar Cita juga ikut diaudit oleh BPK.(bds)