Tingkatkan Kompetensi dan SDM, Dispar Manado Gelar Pelatihan Pemandu Wisata Ecopark

Manado, megamanado-Guna meningkatkan kompetensi pemandu wisata yang profesional agar tercipta Pariwisata yang berkualitas, maka Dinas Pariwisata Kota Manado menggelar pelatihan pemandu wisata buatan Ecopark dana alokasi khusus non fisik dana pelayanan kepariwisatàan yang digelar di Hotel Gran Puri Manado, Rabu (31/08/22).

Dalam kegiatan tersebut yang di pimpin langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata Esther Tryfosa Juliana Mamangkey, SE, MM.

Birokrat handal Pemerintah Kota Manado ini mengatakan, kegiatan pelatihan ini agar meningkatkan SDM yang berkualitas dalam dunia Pariwisata.

“Kegiatan ini untuk meningkatkan sumber daya manusia untuk pemandu wisata buatan Ecopark,” ucap Mamangkey.

Pelatihan ini lanjut mantan Kadis DP3A ini juga sangat penting untuk guna meningkatkan pengetahuan para pemandu wisata buatan Ecopark, agar bisa menambah Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) dalam memandu wisatawan.

“Saya Berharap kegiatan ini bisa mendapatkan pemandu wisata yang baik dan handal agar bisa memajukan Pariwisata yang ada di kota Manado,”kata Ibu dari Ketua KNPI Kota Manado Nathanael Pepah.

Kadis yang sangat berpengalaman ini juga menambahkan, dirinya berharap kepada seluruh peserta pelatihan agar dapat mengikuti kegiatan ini dengan sungguh sungguh dan penuh tanggung jawab, serta tetap memperhatikan protokol kesehatan.

“Untuk mendukung SDM dalam menghadapi geliat pariwisata yang mulai bangkit kami mengadakan pelatihan khususnya pemandu wisata buatan Ecopark,” ucap Kadis.

Kegiatan yang direncanakan akan berlangsung hingga 2 September ini menghadirkan narasumber Prof Dingre Pandiangan dosen MIPA dari Universitas Samratulangi Manado dan para peserta dari Himpunan Pramuwisata Kota Manado dan Lembaga Strategi Pariwisata Republik Indonesia.

Related posts