Manado, megamanado.com-Terdengar lagu menghentak di pagi hari, Sabtu (14/11/2011). Ratusan orang seketika bergoyang zumba bersama di Kawasan Megamas Manado, tepatnya di depan Kantor Dinas Pariwisata Manado.
Mereka ceria. Semua bersemangat mengikuti gerakan yang dipandu tiga instruktur yakni Zin Olviani, Zin Anita dan Zin Ningsih.
“Zumba saat ini digandrungi banyak orang, khususnya wanita. Selain sebagai sarana bersosialisasi, olahraga asal Amerika Latin ini memberi banyak manfaat untuk kesehatan,” ujar salah satu staf Dinas Pariwisata Manado.
Mengingat manfatnya yang baik untuk kesehatan itulah, Dinas Pariwisata bersama dengan Zumba Instructor Network (ZIN) Sulut menggelar kegiatan ini. “Kita akan menggelar zumba secara rutin. Antusias warga dari waktu ke waktu makin tinggi, terutama di masa pandemi,” katanya.
Sementara Melan, salah satu satu peserta mengaku senang bisa bergoyang zumba. “Zumba ini sangat menyenangkan. Ini cara mudah menjaga kesehatan,” ucap Melan. (*/alc)