Roby Lumi Berhasil Lulus PSP dan Akan Memimpin SMPN 1 Untuk 3 Tahun Kedepan

MANADO,megamanado – Kepala SMPN 1 Manado, Drs Roby Lumi, mendapatkan hadiah dimomen Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas). Ia dinyatakan lulus dalam Program Sekolah Pengerak (PSP), kepastian ini didapatnya sesudah menyapu bersih semua jenis tes yang diberikan Kementerian Pendidikan dan dinyatakan lolos. Padahal menurut Roby tes terakhir terbilang cukup sulit karena sangat memeras pikiran dan tenaga, namun pengalaman sebagai guru, pelatih dan pelayan Tuhan membuat itu semua dilewati dengan enteng.

“Saya sangat beruntung itu semua karena Tuhan sehingga memuluskan semua perjuangan saya, tekad saya hanya satu, apapun kepercayaan yang diberikan semua harus dikerjakan dengan penuh tanggung jawab,” ujarnya Senin (03/05).

Kepala Bidang SMP Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Manado Sonne Engka MPd, saat memberikan info ini menyampaikan agar guru atau Kepala Sekolah yang lolos harus bekerja maksimal karena ini adalah Kepercayaan yang diberikan pemerintah. Sebab untuk dinyatakan lulus itu sangat sulit karena harus mengikuti seluruh jenis tes yang sangat menguras tenaga.

“Saya tegaskan, Kepala Sekolah harus bekerja maksimal karena inilah tujuan PSP agar pendidikan di negara ini lebih maju kedepan, sebab 3 tahun kedepan ibu dan bapak tidak akan dipindahkan,” terang Engka. (cie)

Related posts