Talaud, megamanado.com-Vaksin penangkal virus corona
disease 19 (Covid-19) tiba di Talaud, Jumat (30/1/2021). Kepala Dinas Kesehatan
Kabupaten Talaud, dr dr Kerry Dolfi Monangin mengatakan Vaksin Covid 19
(Sinovac) tiba bandara Naha Kabupaten Sangihe dengan menggunakan armada
helikopter milik Polda Sulut,
“Vaksin itu dikawal langsung oleh Dir Polairud Kombes Edward Indarmawan Eka Candra dan penanggungjawab Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Ingwer Mandagi,” kata kata Monangin.
Vaksin Covid 19 itu selanjutnya dijemput Personil Dinas Kesehatan dan TNI-POLRI serta Satuan Polisi Pamong Praja (Sat PP) kemudian diantar ke gudang farmasi sebagai tempat penyimpanan vaksin covid 19.
“Vaksin
Covid 19 didistribusikan ke Puskesmas se-Talaud. Untuk gelombang pertama, vaksin
Covid 19 sejumlah 2.100 ini di khususkan untuk tenaga Kesehatan, sejumlah 1.003
vial,” ujar Monangin.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Talaud akan melakukan pencanangan vaksin, Selasa (2/2/2021). “Pencanangan oleh Wakil Bupati mewakili Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud. Vaksinasi akan dilakukan secara serentak,” ucap Monangin.
Kapolres Kepulauan Talaud, AKBP Alam Kusuma, membenarkan adanya kedatangan Vaksin Covid 19 tersebut. “Vaksin tersebut diantar dan dikawal langsung oleh personil Kodim 1312 Talaud dan personil Polres Kepulauan Talaud hingga ke tempat penyimpanan,” ujar Alam.
Kapolres meminta masyarakat Talaud untuk mendukung program pemerintah untuk melaksanakan vaksinasi secara kondusif dengan tidak melakukan tindakan yang membingungkan masyarakat seperti menebar hoax. “Ini untuk kebaikan bersama,” imbuh Kapolres. (jun)