Aryanthi Baramuli Putri Support Ivan-Careig, Ivonne Andries Ajak Warga BERSATU di Pilkada Minahasa

Kampanye terbatas pasangan Ivan-Careig yang dihadiri banyak tokoh Minahasa (foto: mdc)

MINAHASA – Dukungan terhadap pasangan Calon Bupati Minahasa Ivan Sarundajang dan Wakil Bupati Careig Naichel Runtu terus mengalir, tak terkecuali dari Aryanthi Baramuli Putri (ABP).  Wanita santun yang beberapa tahun silam pernah duduk di Senayan sebagai Anggota DPD RI utusan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) tersebut menyokong sepenuhnya Ivan-Careig di Pilkada Minahasa 2018.

Aryanthi yang kini masuk radar penjaringan Bakal Calon Anggota DPR-RI Dapil Sulut ini hadir langsung dalam kegiatan kampanye terbatas Ivan-Careig di Desa Winebetan Kecamatan Langowan Selatan, Jumat (13/4/2018) lalu.

“Saya mendukung kedua anak muda ini maju sebagai calon pemimpin di Kabupaten Minahasa. Saya yakin bahwa mereka berdua mampu membawa kemajuan di Minahasa, baik di bidang pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan,” kata Aryanthi.

Ketua Umum Indonesian Cancer Support Center (ICSC) ini mengajak masyarakat Minahasa untuk tidak ragu menjatuhkan pilihan kepada pasangan nomor urut satu ini pada tanggal 27 Juni 2018 mendatang.

Dalam kampanye tersebut juga menghadirkan Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Minahasa Ivonne Andries.

“Kalau ada yang katakan bahwa kedua anak muda ini (Ivan-Careig, red) adalah figur yang belum berpengalaman untuk memimpin Minahasa kedepan, maka itu adalah pembohongan publik. Calon bupatinya baru saja menunaikan tugas sebagai Wakil Bupati Minahasa dan wakilnya Wakil Ketua DPRD Minahasa,” ungkap Andries.

Andries pun mengajak masyarakat Langowan Raya untuk BERSATU dan tidak terpengaruh dengan kabar bohong yang sering menyerang pasangan Ivan-Careig, baik dari mulut ke mulut maupun melalui media sosial. (*/nji)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MEGA MANADO di GOOGLE NEWS

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *