Terapkan Prokes Covid-19, Royke Anter Gelar Reses I 2021 di Perkamil

Manado, megamanado.com – Anggota DPRD Manado, Royke Anter menggelar reses pertama tahun 2021 di Kelurahan Perkamil, lingkungan III, Kecamatan Paal Dua, Selasa (13/4/2021).

Read More

Reses ini digelar dengan mematuhi protokol kesehatan (Prokes)seperti mencuci tangan, pakai masker serta menjaga jarak untuk mencegah penularan covid-19.

Pada kesempatan reses ini sejumlah aspirasi disampaikan masyarakat diantaranya, pengadaan air bersih, akses jalan terutama menuju tempat ibadah yang sangat dibutuhkan agar boleh diperhatikan pemerintah.

“Ada juga yang meminta agar supaya pemerintah menindaklanjuti bencana yang terjadi pada beberapa bulan kemarin. Di mana ada beberapa tanggul yang sedianya ada di anak sungai malendeng itu sudah roboh dan masuk ke dalam anak sungai dan ini sangat sangat menghambat aliran air sehingga dimana ketika hujan hanya sebentar air sudah naik dan dapat membanjiri rumah dari masyarakat yang ada di seputaran perkamil dan kelurahan malendeng,” ujar Royke menjelaskan aspirasi masyarakat yang ada.

Menurut Royke, masyarakat juga berharap dengan akan adanya walikota dan wakil walikota baru nanti agar program-program walikota lama seperti lansia tetap diteruskan atau dilanjutkan. “Itu yang menjadi usulan dan permintaan dari peserta reses pada hari ini,” pungkas Anter.(wan)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *