Mononutu: Sampai Hari ini belum ada Anggota Dewan yang mengembalikan Pin Emas Tersebut

DEPROV, MEGAMANADO –  Terkait anggota dewan yang menolak menggunakan pin emas, Sekretaris DPRD Provinsi Sulut Bartholomeus Mononutu saat menghubungi wartawan, mengatakan belum menerima informasi tentang hal tersebut.

“Sampai hari ini, saya belum mendapat informasi tentang hal itu. Sampai hari, detik, jam ini yang kalian wawancara, belum ada anggota yang menghubungi saya, untuk memulihkan PIN itu. Belum ada, ” terang Mononutu, Senin (9/9/2019) kemarin usai pelaksanaan kegiatan pelantikan anggota DPRD Provinsi Sulut.

Mononutu mengungkapkan, jika seandainya dibuka pin emas tersebut, ia akan mengambil dan akan menyelamatkan di Sekretariat DPRD Sulut.

“Jika ada yang menerima saya akan ambil. Karena sudah beli, kita simpan di brankas, ” ungkap Mononutu.

Diketahui, pemilihan anggota legislatif daerah Minut-Bitung dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Melky J Pangemanan menolak menggunakan Pin emas seharga Rp10 juta yang disediakan Sekretariat DPRD Sulut dan lebih memilih menggunakan pin berbahan kuningan yang dibelinya sendiri dengan harga Rp75 ribu.

(FDS)

Related posts